Babinsa Matangkan Latihan Persiapan Paskibra Jelang Upacara 17 Agustus 2024.

REALITANUSANTARA.COM

PARIAMAN - Babinsa Koramil 03/Sungai Sarik Kodim 0308/Pariaman Sertu Jimmy Albert dan Pratu Tarmizi Taher bersama dengan Bhabinkamtibmas Polsek VII Koto matangkan latihan paskibra tingkat Kec. Patamuan.

Persiapan pelaksanan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Kemerdekaan RI di Kec. Patamuan pada H-5 menjelang 17 Agustus 2024,  melatih Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Patamuan betul-betul dipersiapkan dengan matang. 

Salah seorang pelatih Paskibra dari Koramil 03/Sungai Sarik Sertu Jimmy, dan Pratu tarmizi Selasa (13/08/2024). mengungkapkan, pihaknya terus melatih Paskibra, agar pada hari H besok betul-betul memberikan yang terbaik dalam melaksanakan tugasnya. 

Dalam memberikan latihan, kami tidak hanya fokus pada fisik, namun penggodokan mental juga betul-betul diterapkan, sehingga calon Paskibra betul-betul memiliki kedisiplinan dan mental yang kuat dalam melaksanakan tugas mulia ini, ungkapnya. 

Dikatakan, jika fisiknya kuat tapi mentalnya tidak kuat, mereka akan mudah putus asa, dan akan mengganggu konsentrasi saat melaksanakan tugas. 

Diakui pula, jika persiapan Paskibra lebih awal, sehingga memiliki waktu yang banyak untuk berlatih, menempa kedisiplinan, agar lebih matang. 

Sementara salah seorang petugas Paskibra Kec. Patamuan Adrimal mengaku, meskipun sangat berat mengikuti latihan Paskibra, namun dirinya bersama teman-temannya tetap semangat untuk melaksanakan tugas mulia tersebut. 

Kami harus tetap semangat sebagai petugas Paskibra, karena ini merupakan bentuk pengabdian kami kepada bangsa dan negara,”ungkapnya. 

Siswa-siswi SMAN I Patamuan ini mengikuti latihan Paskibra yang dipilih sejak bulan Juli lalu, dan fokus latihan sejak tanggal 01 Agustus hingga tinggal hitungan hari melaksanakan tugas Paskibra pada tanggal 17 Agustus 2024 nanti. 

Suka duka selama ditempa sebagai anggota Paskibra memang tidak akan mudah dilupakan. Sebab kedisiplinan dan rasa cinta tanah air betul-betul melekat pada dirinya. 

“Selain memiliki mental yang kuat, kedisiplinan yang tangguh, jiwa kebersamaan, dan kekompakan seperti sudah melekat pada diri kami,” ujar Adrimal.

Labels:

Post a Comment

[facebook]

Author Name

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.